Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menyisipkan Pesan Di Atas Kotak Komentar

Komentar, sebuah tindakan kecil yang seakan-akan memberi pengaruh besar terhadap seorang blogger (termasuk saya, hehehe :D ). Secara tidak langsung keberadaan komentar di posting yang kita publish di blog akan membuat rasa semangat menjadi meningkat dalam hal pengelolaan blog.

Kendati demikian, banyak pengunjung yang kerap memberikan komentar dengan kata-kata yang "kurang pantas", hal tersebut sebaiknya diantisipasi agar tidak mengakibatkan "perkelahian" di dunia maya,. Salah satu langkah antisipasinya adalah dengan memberikan pesan untuk berkomentar dengan baik (menggunakan kata-kata yang sopan), pesan tersebut biasanya diletakkan diatas kotak komentar seperti dibawah ini


cara membuatnya tidak sulit, tidak perlu mengedit HTML dengan kode-kode yang bikin pusing, cukup dengan login ke Blogger, masuk ke menu Setelan, lalu klik menu Komentar


turun sedikit, maka sobat akan menemukan form Pesan Formulir Komentar, ketikkanlah pesan yang ingin sobat sisipkan diatas kotak komentar pada form tersebut, setelah itu, klik Simpan Setelan.

Sekarang coba lihat sebuah posting di blog sobat, maka pesan yang sobat buat tadi akan muncul diatas kotak komentar.

Selamat mencoba. . .


refrensi:http://trik-yuwie.blogspot.com/2009/04/sisipkan-pesan-di-kotak-komentar.html

Post a Comment for "Menyisipkan Pesan Di Atas Kotak Komentar"